Senin, 17 November 2008

Pak KULI

Perkenalan tak selalu harus bertemu muka dan melihat langsung rupanya. Perkenalan bisa terjadi karena ketidak sengajaan qt memulainya. Perkenalan bisa terjadi karena pertemuan melalui pesan-pesan yang mengindahkan dan mengesankan akan arti makna kata dibaliknya. Perkenalan bu guru dengan pak kuli berawal karena keisengan mereka.

Katakan saja kalau mereka tak saling kenal, tapi hari itu adalah awal mereka untuk saling mengisi kekosongan hari mereka akan kejenuhan mereka.
Awal hanyalah basa basi untuk membuka keheningan, kemudian berlanjut dengan membahas hidup mereka dari yang biasa sampai dengan kondisi mereka sekarang ini...Menarik juga untuk memberikan sedikit senyuman kala membaca pesannya.

Mereka saling menghibur dan saling mengisi tanpa ada maksud apapun. Hanya salingh mengisi.

Hari demi hari pak kuli dan bu guru semakin memberi semangat akan hari yang mereka lalui dengan bekerja tanpa lelah. Bahkan hingga tanpa mereka sadari waktu telah berlalu selama enam jam lebih. Mereka tak lagi merasa kesepian dan kecewa akan hidupnya yang pernah dirasa sangat tak adil.

Aq melihat bahwa orang asing pun yang sama sekali tidak kita kenal, tidak pernah kita temui bisa lebih terbuka membuka perasaannya dan mengemukakan opini akan prinsip hidup mereka.

HIDUP ADALAH BERBAGI...Pak Kuli dan Bu Guru

Tidak ada komentar: